Resep Sempol Mie Jualan Kekinian

sempol mie
Author
Shopee Icon Tokopedia Icon TikTok Shop Mahkota Dollar Link Tree Mahkota Dollar

Sahabat Mahkota sekalian pasti sudah tidak asing lagi dengan jajanan yang satu ini. Jananan ini mirip dengan telur gulung tetapi ada yang membuatnya unik, yaitu bahan mie. Ya, jananan ini adalah sempol mie. Secara rasa sempol mie lebih gurih dan renyah.

Jika Anda sedang mencari ide jualan yang kekinian, maka sempol mie adalah solusinya. Rasa pasti enak dan kabar baiknya proses pembuatanya sangat mudah. Yuk, tanpa berlama-lama kita simak langkah-langkahnya.

Baca Juga : Resep Sagu Mutiara Penghasil Cuan!

Bahan yang Dibutuhkan:

  • 3 keping mie kering
  • 125 gr tepung terigu
  • 50 gr tepung tapioka Mahkota Dollar (Silahkan pesan di WhatsApp / Shopee / Tokopedia / TikTok Shop)
  • 3 siung bawang putih dihaluskan
  • 1-2 batang daun bawang iris tipis
  • merica bubuk
  • garam secukupnya
  • kaldu bubuk
  • 2 butir telur untuk dicampur adonan

Bahan Lain:

  • 1 butir telur untuk celupan
  • tepung roti/panir untuk taburan

Langkah Pembuatan:

  1. Rebus mie sampai setengah matang. Tiriskan.
  2. Campur mie dengan semua bahan kecuali telur. Aduk rata.
  3. Masukkan 2 butir telur, aduk rata kembali.
  4. Bentuk sempol dengan tusuk sate. Jika adonan lengket, bisa dibantu dengan tepung saat membentuk sempolan.
  5. Rebus adonan sempol ke dalam air mendidih sampai terapung.
  6. Celupkan ke dalam kocokan telur lalu baluri dengan tepung roti/panir.
  7. Goreng dalam minyak panas di atas api sedang.
  8. Sajikan dengan saus sambal.
Sempol Mie Ide Jualan Kekinian
Sempol Mie Ide Jualan Kekinian. Gambar oleh Mahkota Dollar Archive
Baca Juga:  Dumpling Ayam Kukus, Eksplorasi Kelezatan dalam Setiap Gigitan
Tags:
Bagikan ke social media sahabat mahkota yuk!

Jika sahabat mahkota benar-benar terbantu tentang topik ini dan orang lain layak untuk tahu juga, maka jangan lupa klik link sosial media dibawah ini dan bagikan yak! Thanks 😊

Tinggalkan Balasan

Related posts:

Featured posts:

Yuk berlangganan konten kami