Resep Pempek Kapal Selam Isian Telur

Pempek Kapal Selam
Author
Shopee Icon Tokopedia Icon TikTok Shop Mahkota Dollar Link Tree Mahkota Dollar

Pempek jenis ini adalah yang paling terkenal. Terbuat dari adonan sagu/tepung tapioka dan ikan. Layaknya sebuah kapal selam yang bisa tenggelam dan terapung di lautan. Bentuk pempek kapal selam ini bundar menggembung karena berisi telur ayam atau bisa juga telur bebek utuh. Setelah berhasil membuat pempek kapal selam, tidak ada salahnya coba menjualnya secara online. Yuk simak selengkapnya

Bahan-Bahan yang Dibutuhkan :

Bahan Kulit :

  • 500 gr ikan tenggiri giling⁣⁣
  • 1 butir putih telur
  • 250 ml air⁣⁣
  • 1 sdm garam⁣⁣
  • 1 sdt penyedap jamur⁣⁣
  • 350 gr tepung tapioka⁣ Mahkota Dollar (Beli di WA atau Shopee atau Tokopedia atau TikTok Shop)
  • Air secukupnya utk merebus⁣

Bahan Isian :

  • telur secukupnya

Bahan Cuko Pempek :

  • 250 gr gula merah ⁣⁣
  • 50 gr gula pasir⁣⁣
  • 50 gr cabe rawit (jika suka pedas)⁣⁣
  • 50 gr bawang putih
  • 1/2 sdm garam⁣⁣
  • 1 – 2 sdm air asam jawa / cuka makan⁣⁣
  • 500 ml air (jika bunda suka encer)⁣

Baca Juga : Resep baso aci bisa untuk jualan atau juga bisa sebagai snack keluarga bunda

Langkah-Langkah Membuat Pempek Kapal Selam Isian Telur :

Cara Pembuatan Pempek :

  1. Masukkan ikan ke dlm baskom, beri putel, air, garam dan penyedap jamur, aduk rata⁣⁣
  2. Masukkan tepung sagu, aduk rata kembali⁣⁣
  3. Ambil 150gr adonan, beri isian 1butir telur⁣⁣
  4. Masukkan adonan yg sdh dbentuk kedlm air mendidih, masak hingga mengapung⁣⁣
  5. Angkat dan tiriskan⁣⁣
  6. Sajikan dan enjoy

Cara Membuat Cuko Pempek :

  1. Haluskan cabe dan bawang putih⁣⁣
  2. Didihkan air, masukan gula merah, masak hingga larut, saring⁣⁣
  3. Masukkan cabe dan bwg putih yg sdh dihaluskan kedlm air gula batok, beri garam, gula pasir, air asam jawa, aduk rata, test rasa dan masak hingga mendidih⁣⁣.
  4. Biarkan suhu ruang, masukkan dlm botol tertutup dan simpan dlm kulkas
Pempek Kapal Selam Isian telur
Resep Pempek Kapal Selam Isian Telur untuk Jualan Bunda
Baca Juga:  Rayakan Kemenangan manis dengan Lapis Argentina
Tags:
Bagikan ke social media sahabat mahkota yuk!

Jika sahabat mahkota benar-benar terbantu tentang topik ini dan orang lain layak untuk tahu juga, maka jangan lupa klik link sosial media dibawah ini dan bagikan yak! Thanks 😊

Tinggalkan Balasan

Related posts:

Featured posts:

Yuk berlangganan konten kami